Tuesday, March 1, 2011

Sembilan Belas Tahun Ku Mengabdi

Demi masa,
sesungguhnya manusia itu pasti dalam kerugian,
kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan perkara baik dan orang-orang yang saling berwasiat supaya menjalankan yang haq dan saling berwasiat supaya sabar.( Surat Al Ashr-Waktu, Makkiyah, 3 ayat )
Berulang-ulang surat ini kubaca di pagi, siang, sore dan malam hari, bahkan terkadang di tengah malam.
masa atau waktu adalah sesuatu yang tidak pernah tergantikan
tidak pernah dapat diulang
itulah kenapa : kesempatan tidak akan terjadi untuk kedua !!!!!


Jadi bila kita bijak, maka begitu ada kesempatan... haruslah dimanfaatkan
Dimanfaatkan dalam kebaikan dan kebajikan buat diri, sesama ( keluarga-anak dan isteri, saudara-saudara, ayah-bunda, masyarakat-tetangga,rekan sekerja, bawahan,atasan, komunitas lainnya ) juga buat Tuhanku, Allahu ... Allahu ... Allahu
Besok sudah tanggal tiga bulan tiga di tahun 2011
apa artinya ?
Inilah awal aku berpijak
awal aku memulai yang baru
awal aku membina karir
awal aku di perusahaan dambaanku.... pertamina

Masih jelas tergambar bagaimana perjuanganku bisa ada di sini,.. pertamina
dari yogya... magelang.... cepu ( diseling OJT di VICO Kalimantan Timur sono )
dan kubuka amplop penempatanku.... LIRIK
Satu tempat yang tak kan pernah ada tertulis dan tercetak di peta bumi indonesia yg pernah kupelajari di SD-SMA dulu...
Namun setelah aku ada di Lirik, Lirik bukanlah asing bagi insan perminyakan indonesia, di mana di sono Stanvac Indonesia (NVPM dulu) menancapkan kukunya sejak 1939 hingga sekarang meskipun tlah beralh ke EXSPAN Sumatera,MEDCO Energy dan sebagian kini di kelola oleh Unit Bisnis EP Lirik..
Tiga Maret 1992
Aku dilantik bersama 115 orang rekan-rekanku seluruh indonesia dari aceh,medan, palembang, jakarta, bandung, yogya, surabaya, ujung pandang untuk bersama-sama mengabdi sebagai abdi bangsa melalui bumn - si kuda laut yang sekarang berbah menjadi panah...
Mereka semua di sebar ke seantero nusantara, baik yang di gas, minyak maupun di panasbumi..
Yah.. aku ada di Lirik bersama sobatku Rahmad Wibowo ( si-kecil cabe rawit ).. hanya berdua dan dihantar tugas bersama kunjungan kerja PUD saat itu pak Mujihartomo ( kelak menjadi Dirmud EP ).
Banyak kenangan dari seorang anak manusia selama di Lirik ( ntar kuceritakan sendiri, seperti pesan mas yani, rekan kerjaku di Lirik dulu lewat FB )
Aku berada di lirik sampai bulan pebruari 2000 untuk diminta membantu pak Supriyanto ( GM Jambi waktu itu ) dan aku ditempatkan di kenali asam untuk mengawasi produksi Jambi, khususnya Ketaling, Sengetti, Setiti,dan Betung...
Namun di Nopember 2002 aku harus pindah ke CPP Block di Riau kembali. Sampai sekarang.
Ntahlah apa yang telah kuperbuat sudah cukup berarti buat pertamina... yang dulu dikenal sebagai wahana perjuangan dan sosial insan-insan perminyakan dari rayuan petrodollar KPS-KPS lain yang menjanjikan.
Biarlah orang lain yang menilai
Biarlah atasanku yang menilai
Biarlah pimpinan perusahaanku yang menilai
Dan biarlah peruntunganku Allah pun yang menjatuhkan
Aku hanya sebongkah intan dan semoga akan tetap menjadi intan di mana pun ku di tempatkan
Akan kunikmati sebagai ibadah
Akan kusyukuri sebagai rizki halal ku untuk anak-anak dan isteriku

Selamat Ulang tahun ke 19 buat teman-teman ex-BPST IV ( Bimbingan Profesi Sarjana Teknik Angkatan IV ) Direktorat Eksplorasi Produksi Pertamina, semoga tapak-tapak langkah kita, ayunan kerja kita, pemikiran cemerlang kita semua mampu menjadikan Pertamina menjadi Perusahaan Perminyakan Dunia dan menjadi Tuan Rumah di Negeri ini...Amin ( world class company ).

No comments:

Post a Comment