Saturday, October 15, 2011

menjaga kesehatan badan ternyata wajib hukumnya

saya mengingatkan kepada kita semua, karena termasuk aku lho. Habisnya baru saja aku terima hasil check-upku sungguh sangat mengejutkan. Lha wong sak lawase urip nggak pernah masuk rumah sakit je, lha kok disuruh eee disarankan konsul ke dokter macam-macam. Kalau semacam aja ya mungkin ngggak papa tp ini bermacam-macam lho. Bisa kubayangkan saat ini saja tiap bulan aku konsul ke dokter minimal habis tiga-jutaan untuk obat dan cek darah, apalagi nanti kalau cek ke semua dokter yang menjadi anjuran dokter.
Negatifnya aku jadi menduga-duga wah ini jangan-jangan dokternya atau rumah sakitnya baru kekurangan likuiditas nih, sehingga penyakit dicari-cari dari calon-calon pasien. Kebetulan rumah sakitnya juga sedang renovasi kok.
Positifnya barangkali ini peringatan dari Gusti Allah agar aku tetap menjaga kesehatan dan terus mengutamakan kesehatan. Kalau sebelumnya jaga kesehatan hanya sunnah atau makruh sekarang harus dan wajib dan apabila ditinggalkan maka dosa besar dan akan menerima azab yang sangat pedih. Jangan ah.
Masih ingat dalam terawang ingatanku bagaimana nafasku bekerja, bayangin lari keliling lapangan bola untuk 10-20 kali aja bukan hal yang berat, sit up setiap kali bisa 100 kali dan push up 50 kali. Itu pun sering kulakukan 2-3 kali sehari. Makanya waktu memperkuat kesebelasan staff Lirik dulu aku selalu dipasang di gelandang dalam team bola kaki. Karena nafasku nafas kuda.
Namun ternyata waktu juga yang menggerotiku ... terasa kini
Untungnya aku tidak pernah merokok dan minum minuman keras atau bir. Moga ini membantu dalam menjaga kebugaran tubuhku yang semakin menua ini.
Aku ingin hidup seribu tahun lagi ........
Ayo.. berolahraga secara rutin meskipun hanya 30-45 menit dalam sehari. Kita bakar kholesterol kita, asam urat kita, gula darah kita.....

No comments:

Post a Comment